
ANALISIS PERSPEKTIF AUDITOR INTERNAL DALAM AUDIT DELAY PADA PEMERINTAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI SUMATERA UTARA
ANALISIS PERSPEKTIF AUDITOR INTERNAL DALAM AUDIT DELAY PADA PEMERINTAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI SUMATERA UTARA, Audit delay, Auditor, Laporan Keuangan...
Author: ANISSA ANDRIANI NASUTION
Date: 2025
Keywords: Audit delay, Auditor, Laporan Keuangan
Type: Skripsi
Category: penelitian
Audit delay merupakan keterlambatan penyampaian laporan keuangan. Jika penyajian laporan keuangan terlambat maka manfaat laporan keuangan dalam pengambilan keputusan berkurang. Diidentifikasi permasalahan yaitu terjadi audit delay di beberapa kabupatan daerah Sumatera Utara yang menyebabkan suatu daerah tidak mendapatkan Opini Audit WTP tahun 2018. Jenis penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang menggambarkan fakta di lapangan secara mendalam. Informan kunci dalam penelitian ini adalah lima auditor Pemerintahan Daerah Sumatera Utara. Teknik pengumpulan data dengan studi kepustakaan dan data penelitian lapangan. Data yang didapat di lapangan kemudian dianalisis oleh peneliti yang dijelaskan secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan faktor-faktor yang mempengaruhi Audit Delay di Kabupaten/Kota Sumatera Utara adalah akuntabilitas kinerja, profitabilitas, dan opini auditor karena sesuai dengan penelitian yang dilakukan sebelumnya menunjukkan bahwa akuntabilitas kerja pemerintah kab/kota menjadi faktor yang mempegaruhi audit delay, penilaian indeks akuntabilitas kinerja yang dikeluarkan oleh Menteri Dalam Negeri menunjukkan sistem instansi pemerintah ini berkerja. Jika semakin baik indeks akuntabilitas yang diperoleh pemerintah daerah maka semakin kecil pula audit delay pada wilayah tersebut dikarenakan kinerja dalam pemerintahan tersebut sudah semakin membaik. Selain itu, penelitian oleh Dewi & Sisi (2022) menunjukkan bahwa opini audit berpengaruh positif terhadap audit delay pada perusahaan industri dasar dan kimia yang terdaftar di BEI 2016-2020. Bahwa pemberian opini wajar tanpa pengecualian tentu dapat meminimalisir audit delay. Sehingga opini auditor atas laporan keuangan yang telah diaudit, menjadi tolak ukur serta dijadikan dasar dari penggunanya dalam pengambilan keputusan.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB