REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Implementasi Model Pembelajaran Inkuiri Oleh Guru Pendidikan Agama Islam di SMP Namira Islamic School Medan

MUMAZIZATUS SHALEHA (2023)

penelitian-implementasi-model-pembelajaran-inkuiri-oleh-guru-pendidikan-agama-islam-di-smp-namira-islamic-school-medan

Implementasi Model Pembelajaran Inkuiri Oleh Guru Pendidikan Agama Islam di SMP Namira Islamic School Medan

Implementasi Model Pembelajaran Inkuiri Oleh Guru Pendidikan Agama Islam di SMP Namira Islamic School Medan, Implementasi model pembelajaran inkuiri, Guru Pendidikan Agama...

Author: MUMAZIZATUS SHALEHA
Date: 2023
Keywords: Implementasi model pembelajaran inkuiri, Guru Pendidikan Agama
Type: Skripsi
Category: penelitian

Penelitian ini bertujuan: 1) Untuk mengetahui implementasi model pembelajaran inkuiri oleh guru PAI di SMP Namira Islamic School Medan. 2) Untuk mengetahui faktor pengambat dan pendukung guru PAI dalam penerapan model pembelajaran inkuiri di SMP Namira Islamic School Medan. 3) Untuk mengetahui solusi guru PAI dalam mengatasi hambatan dalam penerapan model pembelajaran inkuiri di SMP Namira Islamic School Medan. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Dengan sumber data: 1) Data primer, dari Wakasek Kurikulum, Guru PAI, dan perwakilan siswa. 2) Data skunder, dari penelitian yang relevan, bahan kepustakaan, dan dokumen yang terkait. Prosedur pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengumpulan data dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) Implementasi model pembelajaran inkuiri oleh guru PAI di SMP Namira Islamic School Medan berjalan dengan baik, dan didukung secara positif menjadi salah satu model pembelajaran yang membantu peningkatan kecerdasan berpikir kritis, kretaif, kolaboratif dan komunikasi peserta didik. Penerapannya menyesuiakan kebutuhan bahan ajar dan kemampuan peserta didik. Evaluasi setiap peserta didik dari hasil belajar peserta didik mampu mencapai nilai 80-90 dalam penerapan model pembelajarn inkuiri dari KKM 75 pada materi rendah hati, hemat dan hidup sederhana. 2) Faktor penghambat dan pendukung dalam penerapan model pembelajaran inkuiri sebagai berikut: 1. Minat belajar Peserta didik yang kurang. 2. Waktu yang terbatas 3. Kurangnya koordinasi antar guru dan peserta didik. 4. Kurang integrasi antara sekolah dan orang tua siswa. Faktor pendukung diantaranya: 1. Guru yang profesional. 2. Media belajar modern dan memadai. 3) Solusi guru PAI dalam mengatasi hamabatan penerpan model pembelajaran inkuiri sebagai berikut: 1.Memberikan motivasi belajar kepada peserta didik. 2. Membantu peserta didik dengan membimbing secara personal untuk mengetahui kesulitan dalam belajar pembelajaran model inkuiri. 3. Berkolaborasi dengan baik kepada orang tua peserta didik.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB