![penelitian-pengaruh-disiplin-dan-kompensasi-terhadap-produktivitas-kerja-karyawan-pt-karya-sukses-kreasi-medan penelitian-pengaruh-disiplin-dan-kompensasi-terhadap-produktivitas-kerja-karyawan-pt-karya-sukses-kreasi-medan](https://repository.pancabudi.ac.id/perpustakaan/lokalkonten/1915310029_2889_23_COVER.jpg)
Pengaruh Disiplin dan Kompensasi Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan PT. Karya Sukses Kreasi Medan
Pengaruh Disiplin dan Kompensasi Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan PT. Karya Sukses Kreasi Medan, Disiplin, Kompensasi dan Produktivitas Kerja Karyawan...
Author: DEWI AMALIA WARDHA
Date: 2023
Keywords: Disiplin, Kompensasi dan Produktivitas Kerja Karyawan
Type: Skripsi
Category: penelitian
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh disiplin dan kompensasi terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT Karya Sukses Kreasi Medan. penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif dengan teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linear berganda. Dasar pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sensus dengan jumlah sampel sebanyak 32 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel disiplin tidak memiliki pengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan PT Karya Sukses Kreasi Medan, sedangkan variabel kompensasi memiliki pengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan PT Karya Sukses Kreasi Medan. jika dilihat secara simultan maka hasil penelitian menunjukkan bahwa, varaibel disiplin dan kompensasi berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan PT Karya Sukses Kreasi Medan. Hal tersebut dapat dilihat pada hasil koefesien determinasi (Adjusted R Square) yang berarti variabilitas variabel dependen yang dapat dijelaskan oleh variabel disiplin dan kompensasi sebesar 63,7%. Sedangkan sisanya 36,3% dijelaskan oleh variabel lainnya yang tidak dimasukan dalam model regresi.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB