Analisis Pengaruh Kebersihan Pada Modul Solar Cell Terhadap Daya Yang Dihasilkan Pada Pembangkit Listrik Tenaga Surya Di Desa Palipi Samosir
Analisis Pengaruh Kebersihan Pada Modul Solar Cell Terhadap Daya Yang Dihasilkan Pada Pembangkit Listrik Tenaga Surya Di Desa Palipi Samosir, PLTS, kebersihan modul surya, Output PV...
Author: MARULI NOVIANDI SITORUS
Date: 2023
Keywords: PLTS, kebersihan modul surya, Output PV
Type: Skripsi
Category: penelitian
PLTS adalah suatu teknologi pembangkit yang mengkonversikan foton dari matahari menjadi energi listrik. Faktor penting yang mempengaruhi besarnya foton yang diterima oleh sel surya adalah kebersihan modul surya. Studi pengaruh kebersihan modul surya terhadap unjuk kerja PLTS dilakukan di Palipi pada bulan November, pembangkit listrik palipi yang memiliki jenis polycrystalline dengan 19 panel surya yang terhubung seri.Pengukuran dilakukan dengan membersihkan 6 panel dari 19 panel yang tersusun seri dihari pertama dan membersihkan 8 panel dari 19 panel yang tersusun lain nya pada hari kedua. Pengambilan data dilakukan pada pukul 10.00 Wib sampai pada pukul 14.00 Wib selama 2 hari dan pembersihan dilakukan selama satujam sekali sebelum dilakukan pengukuran secala berkala. Data dari hasil perhitungan didapatkan 2809,8 Wattpeakd daya tersebut ialah kondisi panel surya bekerja maksimal. . Kemudian dilakukan perhitungan eksperimental untuk mendapatkan data daya nyata setiap proses pembersihan pada 6 panel 2835 watt dan 8 panel 2520 watt. kenaikan yang relatif kecil disebabkan oleh pembersihan permukaan modul yang dilakukan secara berkala, sehingga membersihkan permukaan modul dari debu dan kotoran hewan.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB