REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Upaya Penanggulangan Over Kapasitas di Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan (Studi di Rutan Kelas I Medan)

SABDA PRAMANA (2022)

penelitian-upaya-penanggulangan-over-kapasitas-di-rumah-tahanan-negara-kelas-i-medan-studi-di-rutan-kelas-i-medan

Upaya Penanggulangan Over Kapasitas di Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan (Studi di Rutan Kelas I Medan)

Upaya Penanggulangan Over Kapasitas di Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan (Studi di Rutan Kelas I Medan), Upaya Penanggulangan, Over Kapasitas, Rumah Tahanan Negara....

Author: SABDA PRAMANA
Date: 2022
Keywords: Upaya Penanggulangan, Over Kapasitas, Rumah Tahanan Negara.
Type: Skripsi
Category: penelitian

Over kapasitas telah menjadi fenomena yang umum dijumpai di rumah tahanan negara dan lembaga pemasyarakatan di Indonesia. Hal ini memang bukan permasalahan yang baru, namun sangat menghambat dalam pelaksanaan sistem pemasyarakatan. Rumah tahanan negara dan lembaga mesti memiliki ruang yang cukup untuk menampung tahanan dan warga binaan agar tujuan dari rumah tahanan negara dan lembaga pemasyarakatan dapat terlaksana secara optimal. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui penyebab terjadinya over kapasitas di Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan, untuk mengetahui dampak over kapasitas yang terjadi di Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan dan untuk mengetahui upaya penanggulangan over kapasitas di Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini bersifat deskriptif dengan jenis penelitian yuridis empiris serta dilakukannya analisis data secara kualitatif. Over kapasitasi yang terjadi di Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan disebabkan adanya dan secara maksimalnya penggunaan wewenang penahanan prapersidangan, tidak maksimalnya penyelesaian secara keadilan restoratif, begitu juga dengan kurang maksimalnya penggunaan jenis pidana lain. Over kapasitas yang terjadi di Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan berdampak terhadap negara akibat beban anggaran pemasyarakatan yang cukup tinggi, menimbulkan potensi gangguan keamanaan dan potensi pelanggaran tata tertib rumah tahanan negara, tingginya tingkat kepadatan memperparah buruknya kondisi kesehatan dan mental. Adapun upaya penanggulangan over kapasitas di Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan dengan pemenuhan hak narapidana yang telah memenuhi syarat dilakukanya reintegrasi sosial, dilakukannya upaya untuk mengatur kembali berbagai perbuatan pidana yang diancam dengan hukuman penjara dan upaya untuk merubah pola pikir penegak hukum dengan mendorong perubahan kebijakan pemidanaan dan sistem peradilan pidana serta peningkatan pemahaman tentang alternatif pemidanaan di luar pidana penjara.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB