Analisis Suasana Kafe, Kualitas Pelayanan Dan Kualitas Makanan Terhadap Loyalitas Dengan Kepuasan Pelanggan Sebagai Variabel Mediasi (Studi Kasus PAda Goodfella Cafe Tanjung Morawa)
Analisis Suasana Kafe, Kualitas Pelayanan Dan Kualitas Makanan Terhadap Loyalitas Dengan Kepuasan Pelanggan Sebagai Variabel Mediasi (Studi Kasus PAda Goodfella Cafe Tanjung Morawa), Loyalitas Pelanggan, Kepuasan Pelanggan, Suasana Kafe, KualitasPelayanan...
Author: MUHAMMAD SYAHRIN ASMAN
Date: 2024
Keywords: Loyalitas Pelanggan, Kepuasan Pelanggan, Suasana Kafe, KualitasPelayanan
Type: Thesis
Category: penelitian
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh suasana kafe, kualitas pelayanan, dan kualitas makanan terhadap peningkatan loyalitas pelanggan yang dimediasi oleh kepuasan pelanggan. Penelitian ini dilakukan dengan metode kuantitatif . Analisis data dalam penelitian ini menggunakan Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM) dengan perangkat lunak Smart PLS versi 3 dan data primer dari 192 responden yang merupakan konsumen Goodfella Cafe. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua variabel yang diteliti memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan loyalitas pelanggan, dengan kepuasan pelanggan sebagai mediator. Temuan ini penting bagi manajemen Goodfella Cafe dan pemilik bisnis kafe lainnya untuk meningkatkan loyalitas pelanggan, pengalaman pelanggan, dan memperkuat posisi mereka di pasar. Dengan meningkatkan suasana kafe dan kualitas layanan, diharapkan Goodfella Cafe dapat menarik lebih banyak pelanggan baru dan mempertahankan pelanggan lama, sehingga meningkatkan omset penjualan.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB