Rancang Bangun Sistem Monitoring Jaringan menggunakan The Dude di Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Utara
Rancang Bangun Sistem Monitoring Jaringan menggunakan The Dude di Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Utara, Sistem Monitoring Jaringan...
Author: RIKA RAMADHANTY
Date: 2024
Keywords: Sistem Monitoring Jaringan
Type: Tugas Akhir (D3)
Category: penelitian
Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Utara (Kanwil Kemenag Sumut) memerlukan jaringan yang andal dan aman untuk mendukung aktivitas administratif dan operasionalnya. Monitoring jaringan yang efektif sangat penting untuk memastikan kinerja jaringan yang optimal dan mendeteksi masalah secara real-time. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem monitoring jaringan menggunakan The Dude, sebuah perangkat lunak monitoring jaringan yang disediakan oleh MikroTik. Monitoring jaringan merupakan sebuah kegiatan yang bertujuan untuk mengatur sistem jaringan yang berada diwilayah atau area tertentu dengan memanfaatkan topologi tertentu. Monitoring jaringan dapat mempermudah seseorang teknisi atau administrator dalam memantau aktivitas jaringan.Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini meliputi analisis kebutuhan jaringan di Kanwil Kemenag Sumut, instalasi dan konfigurasi The Dude, integrasi dengan infrastruktur jaringan yang ada, serta pengujian dan evaluasi sistem monitoring yang dibangun. Implementasi The Dude diharapkan dapat memberikan informasi real-time mengenai status perangkat jaringan, penggunaan bandwidth, dan kondisi konektivitas, serta mempercepat identifikasi dan pemecahan masalah jaringan. The Dude adalah salah satu sistem monitoring yang tersedia dari mikrotik. The Dude berfungsi sebagai monitoring jaringan apabila telah terjadi masalah pada jaringan, The Dude akan memunculkan notifikasi atau alert yang akan dikirimkan ke The Dude client. Dalam melakukan implementasi sistem monitoring jaringan pada kantor wilayah kemenag sumut maka harus menggunakan langkah-langkah untuk membantu berjalannya proses monitoring jaringan dan memenuhi kebutuhan keamanan jaringan yaitu melakukan pemantauan aktivitas jaringan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem monitoring jaringan yang dibangun dengan The Dude mampu meningkatkan pengawasan dan pemeliharaan jaringan secara signifikan. Sistem ini membantu mengurangi downtime dan meningkatkan respons terhadap masalah jaringan, sehingga meningkatkan kinerja dan keandalan jaringan di Kanwil Kemenag Sumut. Kesimpulannya, The Dude merupakan solusi yang efektif dan efisien untuk monitoring jaringan di lingkungan Kanwil Kemenag Sumut.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB