REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Pengaruh modal usaha dan permintaan pasar terhadap perkembangan UKM pertanian sayur di desa karang rejo kecamatan stabat kabupaten langkat

Rofik Prastyo (2015)

penelitian-pengaruh-modal-usaha-dan-permintaan-pasar-terhadap-perkembangan-ukm-pertanian-sayur-di-desa-karang-rejo-kecamatan-stabat-kabupaten-langkat

Pengaruh modal usaha dan permintaan pasar terhadap perkembangan UKM pertanian sayur di desa karang rejo kecamatan stabat kabupaten langkat

Pengaruh modal usaha dan permintaan pasar terhadap perkembangan UKM pertanian sayur di desa karang rejo kecamatan stabat kabupaten langkat, Modal, Permintaan pasar dan UKM...

Author: Rofik Prastyo
Date: 2015
Keywords: Modal, Permintaan pasar dan UKM
Type: Skripsi
Category: penelitian

Peranan usaha kecil tersebut menjadi bagian yang diutamakan dalam setiap perencanaan tahapan pembangunan yang dikelola oleh dua departemen yaitu: Departemen Perindustrian dan Perdagangan dan Departemen Koperasi dan UKM, namun demikian usaha pengembangan yang telah dilaksanakan masih belum memuaskan hasilnya, karena pada kenyataannya kemajuan UKM sangat kecil dibandingkan dengan kemajuan yang sudah dicapai usaha besar. Pelaksanaan kebijaksanaan UKM oleh pemerintah selama Orde Baru, sedikit saja yang dilaksanakan, lebih banyak hanya merupakan semboyan saja, sehingga hasilnya sangat tidak memuaskan. Pemerintah lebih berpihak pada 3 pengusaha besar hampir disemua sektor, antara lain : perdagangan, perbankan, kehutanan, pertanian dan industri. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui lebih jelas pengaruh modal dan permintaan pasar terhadap perkembangan UKM pertanian sayur secara serempak (simultan) dan secara parsial. Data dikumpulkan dengan teknik penelitian lapangan dan studi pustaka. Uji Anova atau Uji F menghasilkan nilai Fhitung 88,072 > Ftabel 2,72 dan probabilitas signifikan jauh lebih kecil dari 0,05 yaitu 0,000 < 0> t¬tabel 1,664 dan nilai probabilitas signifikan 0,000 < 0> t¬tabel 1,664 dan nilai probabilitas signifikan 0,042 < 0,05 maka terima H2 (tolak H0). Dengan hasil ini dinyatakan permintaan pasar berpengaruh signifikan terhadap perkembangan UKM pertanian sayur di Desa Karang Rejo. Adjusted R Square 0,693 yang dapat disebut koefisien determinasi yang dalam hal ini berarti 69,3% perkembangan UKM pertanian sayur dapat diperoleh dan dijelaskan oleh modal usaha dan permintaan pasar sedangkan sisanya adalah (100% - 69,3% =30,7%) dijelaskan oleh pengaruh faktor lain atau variabel diluar model.

Files:
Tidak ada data !

Collections:
Digital Library UNPAB