OPTIMALISASI KOORDINASI RELE ARUS LEBIH DENGAN METODE ANFIS
OPTIMALISASI KOORDINASI RELE ARUS LEBIH DENGAN METODE ANFIS, OPTIMALISASI KOORDINASI RELE ARUS LEBIH DENGAN METODE ANFIS...
Author: FIQRI HAIKAL
Date: 2025
Keywords: OPTIMALISASI KOORDINASI RELE ARUS LEBIH DENGAN METODE ANFIS
Type: Skripsi
Category: penelitian
Pada sistem tenaga listrik dibutuhkan sistem rele proteksi yang dapat mengisolasi gangguan sedini mungkin. Setelan proteksi yang dikenal sebagai koordinasi rele arus lebih dapat dicapai dengan menggunakan rele yang memiliki karakteristik di mana waktu operasinya berbanding terbalik dengan tingkat arus gangguan yang terjadi. Pada skripsi ini akan dilakukan koordinasi rele arus lebih dengan menggunakan metode adaptive neuro fuzzy inference system (ANFIS). Metode ini akan mencari nilai terbaik yang akan di gunakan pada rele arus lebih pada jaringan yang telah di optimalisasi dengan dengan 2 metode berbeda pada International Conference on Computer and Informatics Engineering (IC2IE) yaitu metode artificial bee colony (ABC) dan fuzzy logic. Dari penelitian ini diperoleh optimalisasi ANFIS dalam mengkoordinasikan sistem proteksi arus lebih pada jaringan IC2IE pada area 1 dan 3 lebih baik daripada menggunakan metode ABC dan Fuzzy Logic. Optimalisasi koordinasi rele dengan metode ANFIS dalam simulasi area 1 memerlukan waktu operasi 2.56 detik, untuk area 2 memerlukan waktu operasi 1.48 detik, dan area 3 memerlukan waktu operasi 2.56 detik.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB