REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

PENGARUH PROFITABILITAS DAN LIKUIDITAS TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN FARMASI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

NAMIRA VANYA YASMIN (2025)

penelitian-pengaruh-profitabilitas-dan-likuiditas-terhadap-kebijakan-dividen-pada-perusahaan-farmasi-yang-terdaftar-di-bursa-efek-indonesia

PENGARUH PROFITABILITAS DAN LIKUIDITAS TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN FARMASI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

PENGARUH PROFITABILITAS DAN LIKUIDITAS TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN FARMASI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA, Profitabilitas, Likuiditas, Kebijakan Dividen, Return on Assets, Return on Equity, Quick Ratio, Current Ratio...

Author: NAMIRA VANYA YASMIN
Date: 2025
Keywords: Profitabilitas, Likuiditas, Kebijakan Dividen, Return on Assets, Return on Equity, Quick Ratio, Current Ratio
Type: Skripsi
Category: penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan secara empiris pengaruh profitabilitas dan likuiditas terhadap kebijakan dividen pada perusahaan farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode asosiatif. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan dan laporan tahunan perusahaan farmasi. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan bantuan perangkat lunak SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, variabel profitabilitas yang diukur dengan return on assets (ROA) dan return on equity (ROE) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebijakan dividen. Begitu pula dengan variabel likuiditas yang diukur melalui quick ratio (QR) dan current ratio (CR), yang juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebijakan dividen. Secara simultan, keempat variabel tersebut berpengaruh signifikan terhadap kebijakan dividen. Temuan ini mendukung signalling theory, di mana profitabilitas dan likuiditas yang baik menjadi sinyal positif bagi investor mengenai stabilitas dan prospek keuangan perusahaan.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB