REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

PENGARUH PEMBERIAN PUPUK GUANO TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PERODUKSI RUMPUT PAKCHONG (Pennisetum purpureum cv.Thailand)SEBAGAI PAKAN TERNAK

M.RAFI AZMI (2025)

penelitian-pengaruh-pemberian-pupuk-guano-terhadap-pertumbuhan-dan-peroduksi-rumput-pakchong-pennisetum-purpureum-cvthailandsebagai-pakan-ternak

PENGARUH PEMBERIAN PUPUK GUANO TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PERODUKSI RUMPUT PAKCHONG (Pennisetum purpureum cv.Thailand)SEBAGAI PAKAN TERNAK

PENGARUH PEMBERIAN PUPUK GUANO TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PERODUKSI RUMPUT PAKCHONG (Pennisetum purpureum cv.Thailand)SEBAGAI PAKAN TERNAK, Pupuk Guano, Pertumbuhan, Ternak, Rumput Pakchong...

Author: M.RAFI AZMI
Date: 2025
Keywords: Pupuk Guano, Pertumbuhan, Ternak, Rumput Pakchong
Type: Jurnal
Category: penelitian

Ketersediaan hijauan berkualitas merupakan faktor penting dalam mendukung produktivitas ternak ruminansia. Rumput Pakchong (Pennisetum purpureum cv. Thailand) dikenal memiliki produktivitas tinggi dan kandungan nutrisi yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh pemberian pupuk guano terhadap pertumbuhan dan hasil produksi rumput Pakchong. Penelitian dilaksanakan selama 50 hari di Payaroba, Sumatera Utara, menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan empat perlakuan dosis pupuk guano (0, 0,5 kg, 1,0 kg, dan 1,5 kg per plot) dan enam ulangan. Parameter yang diamati meliputi tinggi tanaman, jumlah anakan, diameter batang, produksi hijauan segar, dan berat kering. Hasil menunjukkan bahwa pemberian pupuk guano memberikan pengaruh nyata terhadap seluruh parameter pertumbuhan dan produksi. Perlakuan G3 (1,5 kg/plot) memberikan hasil terbaik, dengan peningkatan signifikan pada tinggi tanaman (210,02 cm), jumlah anakan (3,33), dan produksi hijauan segar (3,09 kg/plot). Kandungan unsur hara dalam guano, terutama nitrogen (N), fosfor (P), dan kalium (K), sangat berperan dalam mendukung pertumbuhan optimal tanaman. Disimpulkan bahwa pupuk guano efektif meningkatkan kualitas dan kuantitas rumput Pakchong serta berpotensi menjadi solusi pemupukan organik yang ramah lingkungan dalam sistem peternakan berkelanjutan

Files:
Tidak ada data !

Collections:
Digital Library UNPAB