REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

EFEKTIVITAS PEMBERIAN POC BONGGOL PISANG DAN KOTORAN KAMBING TERHADAP PERTUMBUHAN VEGETATIF TANAMAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DI PRE NURSERY

ALEXANDER Y. KEMBAREN (2024)

penelitian-efektivitas-pemberian-poc-bonggol-pisang-dan-kotoran-kambing-terhadap-pertumbuhan-vegetatif-tanaman-kelapa-sawit-elaeis-guineensis-jacq-di-pre-nursery

EFEKTIVITAS PEMBERIAN POC BONGGOL PISANG DAN KOTORAN KAMBING TERHADAP PERTUMBUHAN VEGETATIF TANAMAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DI PRE NURSERY

EFEKTIVITAS PEMBERIAN POC BONGGOL PISANG DAN KOTORAN KAMBING TERHADAP PERTUMBUHAN VEGETATIF TANAMAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DI PRE NURSERY, Sawit, Bonggol, Kambing, Pre nursery...

Author: ALEXANDER Y. KEMBAREN
Date: 2024
Keywords: Sawit, Bonggol, Kambing, Pre nursery
Type: Skripsi
Category: penelitian

Kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq) merupakan tanaman perkebunan penghasil minyak industri, minyak makan, maupun bahan bakar nabati (biodisesel). Penelitian bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemberian POC bonggol pisang dan kotoran kambing terhadap pertumbuhan vegetatif tanaman kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq) di pre nursery. Metode penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok Faktorial terdiri dari 2 faktor dengan 16 kombinasi dan 3 blok. Faktor pertama yaitu pemberian POC bonggol pisang dengan simbol (P), terdiri dari P0 (0 ml/ polybag, P1 = 50 ml / polybag), P2 (100 ml / polybag, P3 (150 ml / polybag). Kotoran kambing dengan simbol (S), terdiri dari S0 (0 g/polybag), S1 (300 g/polybag), S2(600 g/polybag), S3 (900 g/polybag). Parameter yang di amati yaitu tinggi tanaman (cm), jumlah daun (helai), diameter batang (mm), panjang akar (cm), berat akar (g), berat basah tanaman (g). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian POC bonggol pisang berpengaruh tidak nyata terhadap semua parameter pengamatan dimana perlakuan terbaik pada P3 (Pupuk Organik Cair Bonggol Pisang) yaitu 150 ml/ polybag. Pemberian pupuk kotoran kambing memberikan pengaruh tidak nyata terhadap semua parameter pengamatan, dimana perlakuan terbaik pada S1 (Kotoran Kambing) yaitu 300 g/polybag. Interaksi antara pemberian pupuk organik cair bonggol pisang dan kotoran kambing menunjukkan pengaruh tidak nyata terhadap semua parameter yang diamati.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB