REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Upaya Penanaman Nilai Kedisiplinan Pada Anak Kelompok B Melalui Permainan Tradisional Lompat Tali

ENI SURIANI (2024)

penelitian-upaya-penanaman-nilai-kedisiplinan-pada-anak-kelompok-b-melalui-permainan-tradisional-lompat-tali

Upaya Penanaman Nilai Kedisiplinan Pada Anak Kelompok B Melalui Permainan Tradisional Lompat Tali

Upaya Penanaman Nilai Kedisiplinan Pada Anak Kelompok B Melalui Permainan Tradisional Lompat Tali, Anak Usia Dini, PermainanTradisional Lompat Tali....

Author: ENI SURIANI
Date: 2024
Keywords: Anak Usia Dini, PermainanTradisional Lompat Tali.
Type: Skripsi
Category: penelitian

PAUD terutama pendidikan di Taman Kanak- kanak (TK) yang berkaitan dengan pendidikan sikap terletak pada perkembangan nilai kecerdasan sosialemosional. Spesifikasi perkembangan kecerdasan sosial emosional yang menyebutkan bahwa tingkat pencapaian perkembangan sosial emosional anak adalah mengenal tata krama dan sopan santun sesuai dengan nilai sosial budaya setempat, memahami peraturan dan disiplin serta menunjukan rasa empati. Dari pernyataan di atas salah satu yang harus ditingkatkan oleh guru kepada anak adalah disipli. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan bersama guru kelompok B Raudhatul Atfal Alif Medan subjek penelitian adalah anak kelompok B Raudhatul Atfal Alif Medan yang berjumlah 23 anak yang terdiri dari 13 anak perempuan dan 10 anak laki – laki. Data yang terkumpul melalui observasi langsung dengan anak kelompok B Raudhatul Atfal Alif Medan kemudian Dokumentasikan. Berdasarkan hasil penelitian pada pra siklus nilai kedisiplinan pada anak kelompok B sebelum melakukan permainan tradisional lompat tali ialah nilai persentase untuk anak yang memiliki disiplin hanya 34,7%. Pada siklus pertama dengan permainan tradisional lompat tali ialah nilai persentase untuk anak yang disiplin bertambah menjadi 47,8% tapi dengan angka pencapaiannya masih dibawah 50%. Pada siklus kedua dengan permainan tradisional lompat tali ialah nilai persentase untuk anak yang memiliki disiplin bertambah menjadi 78,3?n angka pencapaiannya diatas 50%.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB