REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

ANALIS YURIDIS TERHADAP TINDAK PIDANA PENADAHAN YANG DILAKUKAN DENGAN TERTANGKAP TANGAN TANPA DIDAHULUI TINDAK PIDANA PENCURIAN (Studi Putusan Nomor 477/Pid.B/2023/PN.Stb)

SONI ROHIMA DAULAY (2024)

penelitian-analis-yuridis-terhadap-tindak-pidana-penadahan-yang-dilakukan-dengan-tertangkap-tangan-tanpa-didahului-tindak-pidana-pencurian-studi-putusan-nomor-477pidb2023pnstb

ANALIS YURIDIS TERHADAP TINDAK PIDANA PENADAHAN YANG DILAKUKAN DENGAN TERTANGKAP TANGAN TANPA DIDAHULUI TINDAK PIDANA PENCURIAN (Studi Putusan Nomor 477/Pid.B/2023/PN.Stb)

ANALIS YURIDIS TERHADAP TINDAK PIDANA PENADAHAN YANG DILAKUKAN DENGAN TERTANGKAP TANGAN TANPA DIDAHULUI TINDAK PIDANA PENCURIAN (Studi Putusan Nomor 477/Pid.B/2023/PN.Stb), Penadahan, Tertangkap Tangan, Tindak Pidana dan Pencurian...

Author: SONI ROHIMA DAULAY
Date: 2024
Keywords: Penadahan, Tertangkap Tangan, Tindak Pidana dan Pencurian
Type: Skripsi
Category: penelitian

Berbagai modus operandi yang berbeda-beda antara kejahatan satu dengan lainnya dengan didukung ketersediaan sarana dan prasarana untuk melakukan kejahatan dewasa ini. Cara yang dilakukan dapat dikelompokkan misalnya pencurian biasa, pencurian dengan pemberatan, pencurian ringan, pencurian dalam keluarga, pencurian dengan kekerasan dan lain-lain. Dalam pembahasan ini terkait tindak pidana yang awalnya berupa pencurian dapat berkembang menjadi penadahan. Tindak pidana pencurian yang dihubungkan dengan adanya tindak pidana penadahan, apabila terjadi dalam kehidupan masyarakat tanpa didahului dari adanya putusan tindak pidana asal pencurian mencerminkan suatu perbuatan pidana yang merugikan masyarakat. Rumusan masalah yakni Bagaimana dasar hukum terhadap tindak pidana penadahan berdasarkan Kitab Undang-undang Hukum Pidana, Bagaimana penegakan hukum terhadap tindak pidana penadahan yang dilakukan dengan tertangkap tangan tanpa didahului oleh putusan tindak pidana asal pencurian dan analisis yuridis terhadap tindak pidana penadahan yang dilakukan dengan tertangkap tangan tanpa didahului oleh putusan tindak pidana asal pencurian (Putusan Nomor 477/Pid.B/2023/PN.Stb). Jenis penilitian adalah penelitian yuridis normatif, yaitu penelitian yang mengacu pada norma-norma hukum yang terdapat dalam peraturan perundang-undangan, putusan pengadilan serta norma-norma hukum yang ada dalam Masyarakat Dari adanya fakta-fakta dipersidangan berdasarkan Putusan Nomor 477/Pid.B/2023/PN.Stb, bahwa tindak pidana penadahan tanpa putusan tindak pidana asal pencurian pelaku membeli barang-barang yang gelap yang dapat dideskripsikan adanya kondisi penjualan atau pemindahtanganan barang-barang tersebut secara melawan hukum Dimana seharusnya pelaku mengetahui pasti bahwa setiap sepeda motor atau barang hasil curian terkait dengan pembelian ataupun perbuatan lain harus dilengkapi dengan adanya kwitansi ataupun surat-surat/dokumen yang sah.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB