Pertumbuhan dan produksi beberapa varietas kacang kedelai (Glycine max L) terhadap paclobutrazol
Pertumbuhan dan produksi beberapa varietas kacang kedelai (Glycine max L) terhadap paclobutrazol, Produksi ,Kacang kedelai...
Author: RIZKA LUTHFIYYAH NABILLAH
Date: 2024
Keywords: Produksi ,Kacang kedelai
Type: Skripsi
Category: penelitian
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Paclobutrazol dan konsent:rasi optimum terhadap hasil beberapa varietas keclelai (Glycine max (L) Merril). Penelitian dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial yang terdiri dari 2 faktor dan 3 ulangan. Faktor pertama adalah Larutan paclobutrazol yang terdiri dari 4 taraf yaitu: P0 = 0 ppm, P1 = 25 ppm, P2 = 50 ppm dan P3 = 75 ppm. Faktor kedua adalah Varietas kacang kedelai yang terdiru dari 3 taraf : D1 = Dering I, D2 = Devon I, dan D3 = Dega I. Hasil penelitian menunjukan bahwa varietas berpengaruh nyata terhadap parameter Cabang produktif, umur berbunga, jumlah polong per sampel, jumlah polong per plot, berat 100 biji dan bobot basah. Tetapi tidak berpengaruh nyata pada tingggi tanaman kacang kedelai umur 4 MST dan 5 ST. Varietas terbaik terdapat pada D2 = Devon 1. Perlakuan paclobutrazol berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, cabang produktif, umur berbunga, jumlah polong per sampel dan berat 100 biji. Tetapi tidak berpengaruh nyata pada parameter jumlah polong per plot dan bobot basah kacang kedelai. Perlakuan konsentrasi 75 ppm merupakan perlakuan yang menekan pertumbuhan dan produksi kacang kedelai.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB