REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Pengaruh Fintech Terhadap Inklusi Keuangan dan Aksesibilitas Pelayanan Keuangan di Indonesia

ADHE FRIAM BUDHI (2024)

penelitian-pengaruh-fintech-terhadap-inklusi-keuangan-dan-aksesibilitas-pelayanan-keuangan-di-indonesia

Pengaruh Fintech Terhadap Inklusi Keuangan dan Aksesibilitas Pelayanan Keuangan di Indonesia

Pengaruh Fintech Terhadap Inklusi Keuangan dan Aksesibilitas Pelayanan Keuangan di Indonesia, fintech, inklusi keuangan, QRIS, kredit, tabungan, e-money...

Author: ADHE FRIAM BUDHI
Date: 2024
Keywords: fintech, inklusi keuangan, QRIS, kredit, tabungan, e-money
Type: Skripsi
Category: penelitian

Penerapan inklusi keuangan gencar dilakukan di berbagai negara sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan di sektor keuangan dan mendukung usaha percepatan pembangunan ekonomi serta terciptanya stabilitas sistem keuangan pembangunan sektor keuangan, khususnya perbankan dapat meningkatkan akses dan penggunaan jasa perbankan oleh masyarakat sehingga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui hubungan dan pola dalam pengaruhnya antar kedua variabel atau lebih. Dalam mendukung penelitian kuantitatif ini juga digunakan model Two stage Least Square, dimana metode ini dapat menjelaskan hubungan timbal balik dalam jangka panjang variabel ekonomi dijadikan sebagai variabel endogen. Hasil penelitian menjelaskan bahwa Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) positif siginifikan terhadap tabungan. e-money memberikan pengaruh negtif dan tidak signifikan terhadap tabungan, kredit juga mempunyai hubungan negatif berpengaruh signifikan terhadap tabungan kemudian pengaruh negatif namun signifikan ditunjukkan oleh P2P Lending terhadap kredit, kliring juga memberikan pengaruh yang negatif tidak signifikan pada kredit dan tabungan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kredit. Dengan demikian, dalam menentukan kebijakan guna menghindari inklusi keuangan maka pemerintah harus mempertimbangkan strategi kebijakan pada sistem keuangan sesuai dengan lebih terkoordinasi untuk menghadapi dinamika perkembangan digitalisasi.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB