Rancang bangun sistem informasi layanan administrasi desa Aman Damai
Rancang bangun sistem informasi layanan administrasi desa Aman Damai, Sistem Informasi Layanan Administrasi...
Author: FADILA NAIS
Date: 2024
Keywords: Sistem Informasi Layanan Administrasi
Type: Skripsi
Category: penelitian
Desa Aman Damai sebagai unit kerja perangkat daerah yang memiliki tugas dan fungsi sebagai melayani masyarakat sudah seharusnya memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat dalam bidang TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi). Masyarakat membutuhkan sebuah layanan atau sarana untuk mempermudah dalam mengajukan permohonan dokumen kependudukan masih sangat minimal dalam memberikan fasilitas dalam mengajukan permohonan dokumen kependudukan yang diantaranya disebabkan oleh kurangnya informasi yang didapatkan terkait syarat-syarat apa saja yang harus dipenuhi, juga adanya kendala jarak. Penelitian ini memberikan salah satu solusi bagi Kantor Desa Aman Damai untuk memberikan pelayanan sistem informasi kepada masyarakat agar dapat mengajukan berbagai jenis permohonan dokumen dalam bidang sistem informasi. Segala jenis dokumen yang diajukan tentunya dapat diajukan melalui sistem informasi layanan adaministrasi yang akan dibangun, sehingga masyarakat tidak lagi harus bolak balik ke kantor Desa untuk menanyakan segala syarat yang dibutuhkan. Rancang bangun sistem informasi layanan administrasi yang dibangun dapat memberikan dampak positif terhadap kinerja petugas administrasi desa serta mempercepat respon terhadap kebutuhan masyarakat. Pada akhirnya penelitian ini juga diharapkan akan menjadi salah satu inovasi pelayanan baru bagi Kantor Desa Aman.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB