
Rancang bangun aplikasi penilaian raport siswa pada SMK Negeri 13 medan berbasis web
Rancang bangun aplikasi penilaian raport siswa pada SMK Negeri 13 medan berbasis web, Aplikasi, PHP, Raport, Website...
Author: MHD.FACHRUL ROZY
Date: 2024
Keywords: Aplikasi, PHP, Raport, Website
Type: Skripsi
Category: penelitian
Perkembangan teknologi saat ini yang sudah pesat memberikan banyak solusi kepada manusia yang menggunakannya. Pemanfaatan teknologi saat ini telah sampai pada segala bidang kehidupan manusia termasuk pada bidang pendidikan. Penggunaan sistem konvensional pada sekolah-sekolah saat ini, memberikan masalah utama pada hal pencetakan raport siswa dan rekapitulasi nilai siswa. Permasalahaan tersebut juga terjadi pada SMK Negeri 13 Medan, dimana pihak sekolah masih menggunakan sistem pencetakan raport menggunakan kertas yang akan memakan banyak SDA saat ini dan begitu pula dengan pencetakan laporan nilai siswa yang masih menggunakan sistem manual/menggunakan kertas. Pencetakan raport dan laporan nilai siswa menggunakan metode ini akan memberikan dampak negatif lainnya yaitu data yang dapat hilang ketika disimpan bertahun-tahun lamanya. Penelitian ini bertujuan untuk menggantikan sistem tersebut dengan mengimplementasikan teknologi aplikasi dalam bentuk website. Metode penelitian ini menggunakan metode model use case dan Unified Modelling Language (UML). Perancangan web akan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan menggunakan database MySQL. Hasil dari penelitian ini adalah website yang telah dibangun telah menjawab permasalahan yang terdapat pada SMK Negeri 13 Medan, dimana para guru dan siswa dapat dengan mudak mengakses laporan nilai dan raport sekolah, serta sistem tersebut berjalan dengan baik pada hosting localhost.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB