REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Analisis Independensi, Profesionalisme, Akuntabilitas auditor Internal dan Kualitas Audit Pada Kantor Telkom Property di Regional l Sumatera

SELLYNA PUTRI (2024)

penelitian-analisis-independensi-profesionalisme-akuntabilitas-auditor-internal-dan-kualitas-audit-pada-kantor-telkom-property-di-regional-l-sumatera

Analisis Independensi, Profesionalisme, Akuntabilitas auditor Internal dan Kualitas Audit Pada Kantor Telkom Property di Regional l Sumatera

Analisis Independensi, Profesionalisme, Akuntabilitas auditor Internal dan Kualitas Audit Pada Kantor Telkom Property di Regional l Sumatera, Independensi Auditor, Profesionalisme Auditor, Akuntabilitas Auditor Dan Kualitas Audit...

Author: SELLYNA PUTRI
Date: 2024
Keywords: Independensi Auditor, Profesionalisme Auditor, Akuntabilitas Auditor Dan Kualitas Audit
Type: Skripsi
Category: penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana analisis independensi, profesionalisme, akuntabilitas auditor internal dan kualitas audit pada Kantor Telkom Property Di Regional I Sumatera. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara kepada 2 auditor/responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Auditor berupaya independen, karena auditor melaksanakan pekerjaan sesuai dengan SOP sebagai auditor yang ditunjuk oleh perusahaan, hal ini menunjukkan bahwa auditor pada Kantor Telkom Property Di Regional I Sumatera termasuk kategori independen. Auditor memegang teguh profesinya sebagai auditor profesional karena auditor telah mendapatkan pelatihan, mempunyai tanggungjawab independen dalam melakukan audit sesuai yang ditugaskan perusahaan sehingga tercapai tingkat kepatuhan dan konsistensi SOP, sistem yang diterapkan dan peraturan-peraturan yang ditetapkan dengan tujuan hasil lebih baik, hal ini menunjukkan bahwa auditor pada Kantor Telkom Property Di Regional I Sumatera termasuk kategori profesional. Auditor memiliki motivasi yang tinggi untuk melaksanakan pekerjaan dengan baik, karena auditor ingin menciptakan tingkat kepatuhan dan konsistensi terhadap peraturan dan ktetapan yang telah ditentukan oleh perusahaan lebih baik dan lebih efisien, hal ini menunjukkan bahwa auditor pada Kantor Telkom Property Di Regional I Sumatera termasuk kategori akuntabilitas. Pemahaman terhadap sistem informasi akuntansi klien dapat menjadikan pelaporan audit lebih baik, karena dengan pelaporan yang disusun secara bertahap dan sesuai peraturan dan tujuan dapat menghasilkan audit laporan yang lebih baik, hal ini menunjukkan bahwa auditor pada Kantor Telkom Property Di Regional I Sumatera termasuk kategori berkualitas.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB