REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Rancang Bangun Aplikasi Daftar Hadir Guru Dan Pegawai Di SMP Negeri 1 Labuhan Deli Berbasis Multiplatform Menggunakan Framework Flutter

WIDYA KARLINA LUBIS (2024)

penelitian-rancang-bangun-aplikasi-daftar-hadir-guru-dan-pegawai-di-smp-negeri-1-labuhan-deli-berbasis-multiplatform-menggunakan-framework-flutter

Rancang Bangun Aplikasi Daftar Hadir Guru Dan Pegawai Di SMP Negeri 1 Labuhan Deli Berbasis Multiplatform Menggunakan Framework Flutter

Rancang Bangun Aplikasi Daftar Hadir Guru Dan Pegawai Di SMP Negeri 1 Labuhan Deli Berbasis Multiplatform Menggunakan Framework Flutter, Aplikasi Daftar Hadir Guru dan Pegawai...

Author: WIDYA KARLINA LUBIS
Date: 2024
Keywords: Aplikasi Daftar Hadir Guru dan Pegawai
Type: Skripsi
Category: penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun aplikasi absensi mandiri bagi guru dan pegawai di SMP Negeri 1 Labuhan Deli berbasis multiplatform menggunakan framework Flutter. Aplikasi ini dikembangkan dengan tujuan utama untuk memudahkan proses absensi yang sebelumnya dilakukan secara manual, serta membatasi proses absensi hanya dapat dilakukan di dalam lingkungan sekolah. Selain itu, aplikasi ini juga dirancang untuk menjaga kedisiplinan kerja guru dan pegawai terhadap waktu. Metode penelitian yang digunakan meliputi observasi, wawancara, dan studi pustaka untuk mengumpulkan data yang diperlukan. Hasil penelitian ini menghasilkan sebuah website admin dan aplikasi berbasis Flutter yang dapat digunakan oleh guru dan pegawai untuk melakukan absensi secara online. Sistem ini mempermudah pengelolaan data absensi dan menyelesaikan permasalahan absensi di SMP Negeri 1 Labuhan Deli dengan menyediakan platform yang lebih efisien dan sesuai dengan kebutuhan era digital. Dengan adanya sistem ini, diharapkan pengelolaan kehadiran guru dan pegawai menjadi lebih terstruktur dan transparan, serta mempermudah pihak sekolah dalam menilai kualitas dan kuantitas kerja karyawan. Sistem ini juga memberikan keuntungan dalam penyimpanan data yang lebih aman dan mudah diakses oleh admin saat diperlukan.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB