Pengaruh Pendapatan Asli Daerah Terhadap Belanja Daerah Dengan Belanja Modal Sebagai Variabel Moderating Di Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara
Pengaruh Pendapatan Asli Daerah Terhadap Belanja Daerah Dengan Belanja Modal Sebagai Variabel Moderating Di Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara, Pendapatan Asli Daerah, Belanja Daerah dan Belanja Modal....
Author: YURIKA AULIA
Date: 2024
Keywords: Pendapatan Asli Daerah, Belanja Daerah dan Belanja Modal.
Type: Jurnal
Category: penelitian
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Pendapatan Asli Daerah (PAD) terhadap belanja daerah dan belanja modal, serta peran moderasi belanja modal di Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara. Rancangan penelitian menggunakan metode Asosiatif, dan data sekunder diperoleh melalui website Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Medan. Metode sampel jenuh digunakan untuk populasi di 33 Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara. Moderating Regression Analysis (MRA) digunakan untuk mengevaluasi data, yang dikumpulkan selama periode lima tahun dari 2018 hingga 2022 menggunakan perangkat lunak SPSS 25. Hasil penelitian menjelaskan Pendapatan Asli Daerah (PAD) mempunyai dampak yang positif baik terhadap Belanja Daerah maupun Belanja Modal. Ketika Belanja Modal tidak digunakan sebagai variabel moderasi, PAD cenderung meningkatkan Belanja Modal, yang menunjukkan hubungan yang positif. Sebaliknya, ketika Belanja Modal sebagai variabel moderasi, dampak PAD terhadap Belanja Modal berkurang.
Files:
Tidak ada data !
Collections:
Digital Library UNPAB