Etika Bisnis Dalam Tinjauan Filsafat Etika
Etika Bisnis Dalam Tinjauan Filsafat Etika, Filsafat Etika...
Author: HUSEIN AMANSYAH NASUTION
Date: 2024
Keywords: Filsafat Etika
Type: Skripsi
Category: penelitian
Penelitian ini adalah tentang etika bisnis dalam tinjauan filsafat etika, bagaimana konsep dasar filsafat bisnis, bagaimana etika bisnis terhadap filsafat etika, dan bagaimana analisis etika bisnis terhadap filsafat etika. Secara umum, diklasifikasikan menjadi dua jenis. Pertama, etika deskriptif yang menekankan pada pengkajian ajaran moral yang berlaku, membicarakan masalah baik-buruk, dan tindakan manusia dalam hidup bersama. Kedua, etika normatif adalah kajian terhadap ajaran norma baik dan buruk sebagai fakta, tidak perlu mengajukan alasan rasional terhadap ajaran itu, cukup merefleksikan mengapa hal itu sebagai suatu keharusan. Teori etika bisnis ada teori teleologi dan teori deontologi. Etika bisnis dari pandangan ahli filsuf timur, filsuf barat, serta ahli filsafat Islam. Metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Dalam penelitian ini telah dihasilkan kesimpulan bahwa dalam perspektif filsafat, etika dipahami sebagai sebuah refleksi filosofis tentang moral. Etika lebih merupakan wacana normatif, tetapi tidak selalu harus imperatif, karena bisa juga hipotesis, yang membicarakan pertentangan antara yang baik dan yang buruk, yang dianggap sebagai nilai relatif dalam pandangan rasional manusia dalam bertindak. Etika juga dapat dipandang sebagai seni hidup yang mengarah kepada kebahagiaan dan memuncak kepada kebijakan. Sedangkan dalam kacamata filsafat Islam, etika sarat dengan muatan teologis, nilai kebaikan berdasarkan alQur'an dan sunnah.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB