ANALISIS AUDIT OPERASIONAL DALAM MENINGKATKAN PENGELOLAAN KEUANGAN DI RUMAH SAKIT PERTAMINA P. BRANDAN
ANALISIS AUDIT OPERASIONAL DALAM MENINGKATKAN PENGELOLAAN KEUANGAN DI RUMAH SAKIT PERTAMINA P. BRANDAN, Audit Operasional, Pengelolaan keuangan...
Author: Putri Rara Fadilah
Date: 2024
Keywords: Audit Operasional, Pengelolaan keuangan
Type: Skripsi
Category: penelitian
Penelitian ini berjudul “Analisis Audit Operasional Dalam Meningkatkan Pengelolaan Keuangan Di Rumah Sakit Pertamina P. Brandan”. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pelaksanaan audit operasional di Rumah Sakit Pertamina P. Brandan dan membuktikan apakah pelaksanaan audit operasional dapat meningkatkan efektifitas pengelolaan keuangan, guna mendapatkan gambaran yang jelas mengenai pelaksanaan audit operasional dalam meningkatkan pengelolaan keuangan di Rumah Sakit Pertamina P. Brandan. Penelitian terhadap pelaksanaan audit operasional ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini berupa wawancara dan dokumentasi, dan data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Hasil penelitian yang telah dilakukan bahwa pelaksanaan audit operasional di Rumah Sakit Pertamina P. Brandan belum efektif dalam meningkatkan efektifitas pengelolaan keuangan di Rumah Sakit Pertamina Pangkalan Brandan, dimana masih lemahnya tujuan dan manfaat dari audit operasional yang dilakukan. Sebaiknya Rumah Sakit Pertamina Pangkalan Brandan harus lebih meningkatkan kualitas audit operasionalnya dengan meningkatkan profesionalisme auditornya melalui peningkatan pendidikan dan pelatihan, agar hasil audit operasional yang dilakukan dapat meningkatkan efiektifitas dan efisiensi pengelolaan keuangan di Rumah Sakit Pertamina Pangkalan Brandan.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB