REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

ANALISIS SISTEM PEMBUMIAN TENAGA LISTRIK DI RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK STELLA MARIS MEDAN

RINTO SITANGGANG (2024)

penelitian-analisis-sistem-pembumian-tenaga-listrik-di-rumah-sakit-ibu-dan-anak-stella-maris-medan

ANALISIS SISTEM PEMBUMIAN TENAGA LISTRIK DI RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK STELLA MARIS MEDAN

ANALISIS SISTEM PEMBUMIAN TENAGA LISTRIK DI RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK STELLA MARIS MEDAN, ANALISIS SISTEM PEMBUMIAN TENAGA LISTRIK DI RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK STELLA MARIS MEDAN...

Author: RINTO SITANGGANG
Date: 2024
Keywords: ANALISIS SISTEM PEMBUMIAN TENAGA LISTRIK DI RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK STELLA MARIS MEDAN
Type: Skripsi
Category: penelitian

Penelitian ini berjudul “Analisis Sistem Pembumian Tenaga Listrik di Rumah Sakit ibu dan Anak Stella Maris”. Sistem pembumian adalah suatu perangkat instalasi yang berfungsi untuk mengamankan arus lebih dan tegangan listrik yang diakibatkan oleh petir maupun gangguan internal listrik dengan melepas muatan ke tanah . Salah satu faktor yang mempengaruhi nilai resistansi adalah nilai resistansi jenis tanah.Sistem tenaga listrik di Rumah Sakit Ibu dan Anak Stella Maris.membutuhkan nilai resistansi tanah ? 1?.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui karasteristik sistem pembumian pada pembangkit listrik pada Rumah Sakit Ibu dan Anak Stella Maris .Dan manfaat dari penelitian ini adalah agar didapatkan suatu data yang dapat digunakan sebagai acuan untuk pemasangan/perencanaan sistem pembumian dan tenaga listrik di Rumah Sakit Ibu dan Anak Stella Maris. Berdasarkan hasil analisis perhitungan sistem pembumian dengan beberapa tipe yang digunakan didapatkan hasil sebagai berikut :dengan menggunakan tipe satu batang elektroda (satu rod) untuk mendapat hasil resistansi pentanahan ? 1?, batang elektroda ditanam sedalam 13 meter. Dengan menggunakan tipe dua batang elektroda (dua rod) S>L untuk mendapatkan hasil pentanahan ? 1?, batang elektroda ditanam dengan panjang 7 meter dan jarak antara elektroda 9 meter. Dengan menggunakan tipe dua batang elektroda (dua rod) S< L untuk mendapatkan hasil pentanahan ? 1?, batang elektroda ditanam dengan panjang 8 meter dan jarak antara elektroda 2 meter. Dengan menggunakan tipe plat untuk mendapatkan hasil pentanahan ? 1?, diperlukan sebanyak 3 buah plat dengan kedalaman 1 meter.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB