Perancangan Taman Rumah Sakit Advent dengan Konsep Therapeutic Garden
Perancangan Taman Rumah Sakit Advent dengan Konsep Therapeutic Garden, Rumah Sakit, Stress, Therapeutic Garden...
Author: WIRDATUL AKMAL
Date: 2024
Keywords: Rumah Sakit, Stress, Therapeutic Garden
Type: Skripsi
Category: penelitian
Rumah Sakit merupakan institusi pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna yang menyediakan pelayanan rawat inap, rawat jalan, dan gawat darurat. Beberapa pandangan masyarakat terhadap rumah sakit adalah suatu tempat pengobatan dan perawatan dengan situasi dan kondisi yang menyeramkan bagi pasien, sehingga dapat memicu stress pada pasien. Bermula dari stress yang diderita pasien menyebabkan sistem kekebalan tubuh menurun sehingga menghambat proses pemulihan pasien di Rumah Sakit. Karena hal itu, karakteristik fasilitas lingkungan rumah sakit harus didesain sebaik mungkin untuk mendukung proses penyembuhan dan pemulihan pasien dengan konsep Therapeutic garden. Therapeutic Garden atau disebut juga taman terapi ini dapat diterapkan disetiap Rumah Sakit, sehingga pasien Rumah sakit tidak hanya mendapatkan pengobatan dari dalam, tapi juga mendapatkan pengobatan secara spiritual. Mengingat beberapa Rumah Sakit di Medan juga memiliki ruang terbuka yang cukup untuk mengembangkan konsep taman Therapeutic Garden.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB