REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Rancang Bangun Lampu Terapi Infrared Berbasis Mikrokontroller

YUYUN AZIZAH KUDADIRI (2024)

penelitian-rancang-bangun-lampu-terapi-infrared-berbasis-mikrokontroller

Rancang Bangun Lampu Terapi Infrared Berbasis Mikrokontroller

Rancang Bangun Lampu Terapi Infrared Berbasis Mikrokontroller, Terapi Infrared, MLX GY-906 dan Arduino Uno...

Author: YUYUN AZIZAH KUDADIRI
Date: 2024
Keywords: Terapi Infrared, MLX GY-906 dan Arduino Uno
Type: Skripsi
Category: penelitian

Terapi sinar infrared merupakan salah satu terapi dengan tujuan mengurangi danmenghilangkan gejala suatu penyakit. Panjang gelombang suatu lampu infraredberkisar pada 750 - 1400 nm tergolong pada Near Infrared (NIR) karenapenetrasinya yang lebih dalam ke dalam jaringan tubuh. Panjang gelombang ini dapat menembus kulit hingga beberapa sentimeter, sehingga efektif untuk mengobati otot dan sendi yang dalam. Dalam prosesnya, pengguna sering mengalami efek thermal sehingga dilakukan perancangan alat terapi infrared dengan menambahkan sensor suhu tipe MLX GY-906 dengan memanfaatkan mikrokontroller Arduino Uno. Metodepenelitian yang digunakan adalah metode eksperiment dan hasil penelitian akandianalisa secara kuantitatif deskriptif. Dilakukan pengujian dan pengukuran terhadaplampu terapi dan sensor suhu MLX GY-906. pada perancangan alat, penulis menambahkan lcd sebagai display untuk menampilkan hasil pengukuran suhu. Prinsipkerja alat ini adalah ketika suhu kulit yang dideteksi sensor mencapai > 43 OCmakarelay akan memutus tegangan dan lampu akan mati. Adapun hasil penelitian terhadaprancang bangun alat terapi infrared berbasis mikrokontroller ini adalah pengujianlampu terapi terstandarisasi oleh BPAFK dengan nilai uji layak pakai sebesar 4,47µW/cm2 /nm dengan toleransi >4µW/cm2 /nm. Sensor suhu MLX GY-906 layak pakai dengan nilai toleransi 0,130241.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB