
PENGARUH INTERAKSI KEBIJAKAN MONETER DAN MAKROPRUDENTIAL TERHADAP INFLASI DI INDONESIA
PENGARUH INTERAKSI KEBIJAKAN MONETER DAN MAKROPRUDENTIAL TERHADAP INFLASI DI INDONESIA, Kebijakan Moneter, Makroprudensial...
Author: TIARA AULIA
Date: 2024
Keywords: Kebijakan Moneter, Makroprudensial
Type: Skripsi
Category: penelitian
Penelitian ini bertujuan menganalisis secara efektif pengaruh interaksi kebijakan moneter dan makroprudensial terhadap inflasi di Indonesia. Jenis penelitian ini menggunakan data sekunder atau time series yaitu dari tahun 2012 sampai tahun 2022. Model analisis data dalam penelitian ini adalah model Vector Autoregression (VAR) yang dilihat dari dipertajam dengan analisa Impulse Response Function (IRF), dan Forecast Error Variance Decomposition (FEVD). Berdasarkan hasil penelitian, model ini memiliki model yang baik, dimana spesifikasi model yang terbentuk memiliki hasil stabil, yang menunjukkan bahwa semua unit roots berada dalam lingkaran gambar Inverse Roots of AR Characteristic Polynomial. Hasil analisis IRF diketahui bahwa stabilitas respon dari seluruh variabel terbentuk pada periode 11 atau jangka menengah dan jangka panjang, dimana respon variabel lain terhadap perubahan satu variabel menunjukkan variasi yang berbeda baik dari respon positif ke negative atau sebaliknya, dan ada variabel yang responnya tetap positif atau tetap negative dari jangka pendek sampai jangka panjang. Hasil analisis FEVD menunjukkan adanya variabel yang memiliki kontribusi terbesar terhadap variabel itu sendiri baik jangka pendek, menengah, dan panjang seperti variabel GDP, INF, SBR, JUB, KURS dan LDR saling berkontribusi.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB