
RANCANG BANGUN APLIKASI PEMESANAN CO-WORKING SPACE DILO MEDAN BERBASIS ANDROID
RANCANG BANGUN APLIKASI PEMESANAN CO-WORKING SPACE DILO MEDAN BERBASIS ANDROID, Aplikasi Pemesanan, MySQL, Java, PHP, Android...
Author: DINIL YOVIETHRA
Date: 2024
Keywords: Aplikasi Pemesanan, MySQL, Java, PHP, Android
Type: Skripsi
Category: penelitian
DILo Medan (Digital Innovation Lounge) sebuah creative camp yang dikembangkan oleh MIKTI bekerja sama dengan telkom sebagai pusat interaksi peminat dan pelaku startup. DILo Medan saat ini dibuka untuk umum, penggiat startup biasanya menggunakan DILo untuk meeting atau pitching. DILo medan saat ini memiliki ruangan-ruangan yang dapat digunakan oleh penggiat startup. Seiring banyaknya penggiat startup DILo Medan memiliki keterbatasaan akses dengan tidak sesuainya waktu pemesanan dan waktu pakai oleh penggiat dikarenakan DILo masih menggunakan cara manual untuk memesan jam pakai ruangan. Keterbatasaan tersebut membuat ketidak akuratan jam pakai antar penggiat. Penelitian ini dilakukan untuk dapat membantu penggiat mendapatkan jam pakai ruangan sesuai ketersediaan secara real-time. Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan Bahasa Pemrograman Java untuk aplikasi pengguna dan Bahasa Pemrograman PHP untuk admin dengan basis data MySQL. Dirancang menggunakan UML yaitu Use case Diagram dan Class Diagram. Hasil penelitian ini dapat dijalankan di android untuk user dan dapat diakses di web oleh admin DILo Medan.
Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK
Collections:
Digital Library UNPAB