REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, LIKUIDITAS, PROFITABILITAS DAN STRUKTUR MODAL TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA 2016-2021

RIZKY RAMADHANI (2024)

penelitian-pengaruh-ukuran-perusahaan-likuiditas-profitabilitas-dan-struktur-modal-terhadap-harga-saham-pada-perusahaan-sektor---industri--barang-konsumsi-yang-terdaftar--di-bursa-efek-indonesia-20162021

PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, LIKUIDITAS, PROFITABILITAS DAN STRUKTUR MODAL TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA 2016-2021

PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, LIKUIDITAS, PROFITABILITAS DAN STRUKTUR MODAL TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA 2016-2021, Ukuran Perusahaan, Likuiditas, Profitabilitas, Struktur Modal, Harga Saham...

Author: RIZKY RAMADHANI
Date: 2024
Keywords: Ukuran Perusahaan, Likuiditas, Profitabilitas, Struktur Modal, Harga Saham
Type: Skripsi
Category: penelitian

Penelitian Ini Berjudul “Pengaruh Ukuran Perusahaan, Likuiditas, Profitabilitas Dan Struktur Modal Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016 - 2021”. Salah satu hal penting yang wajib di waspadai dalam perusahaan adalah ukuran perusahaan yang ditunjukkan oleh asset dan penjualan yang tinggi. Hal ini menunjukkan prospek perusahaan yang semakin baik, sehingga akan meningkatkan harga saham karena diminati oleh calon investor. Harga Saham yang tidak stabil menyebabkan penurunan daya beli investor, dimana harga saham ini sebagai bentuk prestasi bagi perusahaan mengenai baik buruknya menjalankan perusahaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, likuiditas, profitabilitas dan struktur modal terhadap harga saham. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan software IBM SPSS 25. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah dokumentasi dan studi pustaka, data yang digunakan adalah data sekunder. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor industri makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2016 - 2021. Total sampel pada penelitian ini berjumlah 12 perusahaan. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling yaitu dengan beberapa kriteria. Hasil penelitian menunjukkan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap harga saham, likuiditas tidak berpengaruh terhadap harga saham, profitabilitas berpengaruh terhadap harga saham dan struktur modal memiliki pengaruh namun tidak signifikan terhadap harga saham.

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB