REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Rancang Bangun Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Website Menggunakan Metode Design Thinking (Studi Kasus SD Negeri 200216 Padangsidimpuan)

WIDIA ARMEIDA (2024)

penelitian-rancang-bangun-sistem-informasi-perpustakaan-berbasis-website-menggunakan-metode-design-thinking-studi-kasus-sd-negeri-200216-padangsidimpuan

Rancang Bangun Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Website Menggunakan Metode Design Thinking (Studi Kasus SD Negeri 200216 Padangsidimpuan)

Rancang Bangun Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Website Menggunakan Metode Design Thinking (Studi Kasus SD Negeri 200216 Padangsidimpuan), Design Thinking, Perpustakaan, PHP, Website...

Author: WIDIA ARMEIDA
Date: 2024
Keywords: Design Thinking, Perpustakaan, PHP, Website
Type: Skripsi
Category: penelitian

Pada perpustakaan SD Negeri 200216 Padangsidimpuan masih belum terkomputerisasi dan masih menerapkan sistem basis data yang masih konvensional yang semua prosesnya masih ditulis pada buku, mulai dari daftar pengunjung, peminjaman dan pengembalian buku, pencatatan koleksi buku, dan informasi anggota perpustakaan. Untuk mengatasi permasalahan yang dialami oleh perpustakaan SD Negeri 200216 Padangsidimpuan, sebuah sistem informasi perpustakaan berbasis website dengan framework Bootstrap dikembangkan dengan menggunakan metode Design Thinking dan pemodelan UML (Unified Modelling Language). Bahasa pemrograman yang digunakan yaitu PHP dan HTML, serta MySQL sebagai sistem manajemen basis datanya. Penerapan sistem tersebut dapat membantu mengolah seluruh data perpustakaan mencakup kemampuan untuk mencatat data pengunjung, mencatat data anggota perpustakaan, mencatat data buku, mencatat transaksi peminjaman dan pengembalian buku, serta laporan menjadi digital. Semua informasi tersimpan dalam basis data elektronik, sehingga memungkinkan pencarian, penyimpanan, dan berbagi informasi dapat dilakukan dengan efektif dan efisien

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB