REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Analisis Motivasi Kerja dan Budaya Sekolah Terhadap Kinerja Guru melalui Komitmen Guru di SMK Negeri 13 Medan

MARTHA EVI BEATRIKS SIHOMBING (2023)

penelitian-analisis-motivasi-kerja-dan-budaya-sekolah-terhadap-kinerja-guru-melalui-komitmen-guru-di-smk-negeri-13-medan

Analisis Motivasi Kerja dan Budaya Sekolah Terhadap Kinerja Guru melalui Komitmen Guru di SMK Negeri 13 Medan

Analisis Motivasi Kerja dan Budaya Sekolah Terhadap Kinerja Guru melalui Komitmen Guru di SMK Negeri 13 Medan, Motivasi Kerja, Budaya Sekolah, Kinerja Guru dan Komitmen Guru...

Author: MARTHA EVI BEATRIKS SIHOMBING
Date: 2023
Keywords: Motivasi Kerja, Budaya Sekolah, Kinerja Guru dan Komitmen Guru
Type: Thesis
Category: penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis motivasi kerja dan budaya sekolah terhadap kinerja Guru melalui komitmen Guru SMK Negeri 13 Medan. Populasi pada penelitia ini adaah berjumlah 80 orang pegawai, dengan sampel yang diambil juga 80 responden. Teknik sampling yang digunakan adalah sampling jenuh. Penelitian ini menngunakan data primer berjenis kuantitatif yang dikumpulkan melalui kuesioner dan diolah dengan menggunakan aplikasi SmartPLS. berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa Budaya Sekolah (X2) berpengaruh positif terhadap Kinerja Guru (Y), dengan nilai koefisien jalur (kolom Original Sample) 0.442, dan nilai P-Values = 0.003. Budaya Sekolah (X2) berpengaruh positif terhadap Komitmen Guru (Z), dengan nilai koefisien jalur (kolom Original Sample) 0.433, dan nilai P-Values = 0.001. Komitmen Guru (Z) berpengaruh positif terhadap Kinerja Guru (Y), dengan nilai koefisien jalur (kolom Original Sample) 0.624, dan nilai P-Values = 0.002. Motivasi (X1) berpengaruh positif terhadap Kinerja Guru (Y), dengan nilai koefisien jalur (kolom Original Sample) 0.431, dan signifikan dengan nilai P-Values = 0.008. Motivasi (X1) berpengaruh positif terhadap Komitmen Guru (Y), dengan nilai koefisien jalur (kolom Original Sample) 0.488, dan nilai P-Values = 0.001. Besarnya koefisien parameter untuk variabel Budaya Sekolah (X2) terhadap Kinerja Guru (Y) melalui Komitmen Guru (Z) sebesar 0.271 yang berarti terdapat pengaruh tidak langsung yang positif Budaya Sekolah (X2) terhadap Kinerja Guru (Y) melalui Komitmen Guru (Z) Berdasarkan perhitungan dengan menggunakan bootstrap atau resampling, dimana hasil uji koefisien estimasi X2 terhadap kinerja Guru melalui Komitmen Guru hasil boostrap adalah sebesar 0.281 dengan nilai t hitung 2.089. Maka nilai P-Value adalah 0.037 < 0.05 sehingga terima H0 atau yang berati pengaruh tidak langsung Budaya Sekolah (X2) terhadap Kinerja Guru (Y) melalui Komitmen Guru (Z) adalah bermakna atau signifikan secara statistic. Besarnya koefisien parameter untuk variabel Motivasi (X1) terhadap Kinerja Guru (Y) melalui Komitmen Guru (Z) sebesar 0.304 yang berarti terdapat pengaruh tidak langsung yang positif Motivasi (X1) terhadap Kinerja Guru (Y) melalui Komitmen Guru (Z). Berdasarkan perhitungan dengan menggunakan bootstrap atau resampling, dimana hasil uji koefisien estimasi Motivasi (X1) terhadap kinerja Guru melalui Komitmen Guru hasil boostrap adalah sebesar 0.324 dengan nilai t hitung 1.993. Maka nilai P-Value adalah 0.047 < 0.05 sehingga terima H0 atau yang berati pengaruh tidak langsung Motivasi (X1) terhadap Kinerja Guru (Y) melalui Komitmen Guru (Z) adalah bermakna atau signifikan secara statisti

Files:
LEMBAR JUDUL 1
DAFTAR PUSTAKA
ABSTRAK

Collections:
Digital Library UNPAB