REPOSITORY

Universitas Pembangunan Panca Budi

Pendekatan White Collar Crime: Penanggulangan Tindak Pidana Pembayaran Upah Dibawah Minimum

DATUK ABDUL AZIZUL HAKIM (2023)

penelitian-pendekatan-white-collar-crime-penanggulangan-tindak-pidana-pembayaran-upah-dibawah-minimum

Pendekatan White Collar Crime: Penanggulangan Tindak Pidana Pembayaran Upah Dibawah Minimum

Pendekatan White Collar Crime: Penanggulangan Tindak Pidana Pembayaran Upah Dibawah Minimum, Kriminologi, White Collar Crime, Tindak Pidana, Upah dibawah Minimum...

Author: DATUK ABDUL AZIZUL HAKIM
Date: 2023
Keywords: Kriminologi, White Collar Crime, Tindak Pidana, Upah dibawah Minimum
Type: Thesis
Category: penelitian

Tindak pidana pembayaran upah dibawah minimum tidak terlepas dari aspek kriminologis white collar crime yaitu kejahatan yang dilakukan oleh orang yang mempunyai status sosial ekonomi tinggi dan terhormat melakukan kejahatan demi kepentingan pekerjaannya. White collar crime seringkali terjadi dalam tindak pidana korporasi. Adanya kesempatan dalam aktivitas perusahaan membuka peluang maraknya terjadi kejahatan white collar crime. Studi ini mengkaji penyelesaian hukum penanggulangan tindak pidana pembayaran upah dibawah minimum dengan pendekatan white collar crime. Penelitian ini adalah penelitian yuridis-normatif dengan analisis data bersifat kualitatif. Metode yuridis-normatif digunakan untuk menganalisis data dengan cara studi kepustakaan pada data sekunder khusus membahas mengenai norma-norma yang terkandung dalam ketentuan upah minimum provinsi. Metode yuridis-normatif mengacu pada penelitian yang mengarah pada dasar white collar crime khususnya berkaitan dengan landasan asas itikad baik dengan tujuan menciptakan suatu keadilan. Hasil kajian menunjukkan bahwa implementasinya masih banyak pengusaha yang tidak mematuhi aturan tersebut. Praktek ini berdampak massive bagi kesejahteraan korban pidana pembayaran upah dibawah minimum. Efektivitas upaya penanggulangan pidana pembayaran upah dibawah minimum perlu mempertimbangkan faktor-faktor penyebab kejahatan. Hasil analisis studi ini ditemukan faktor kriminologis dalam tindak pidana pembayaran upah dibawah minimum, karakteristik white collar crime serta terdapat upaya preventif dan represif dalam penanggulangan white collar crime.

Files:
Tidak ada data !

Collections:
Digital Library UNPAB