
pengaruh plafond kredit terhadap profitabilitas perusahaan farmasi pt medion ardhika bhakti
pengaruh plafond kredit terhadap profitabilitas perusahaan farmasi pt medion ardhika bhakti, Plafond kredit dan profitabilitas...
Author: Eri julian
Date: 2015
Keywords: Plafond kredit dan profitabilitas
Type: Skripsi
Category: penelitian
Penelitian ini membahas tentang pengaruh plafond kredit terhadap profitabilitas perusahaan pada PT Medion Ardhika Bhakti Cabang Medan. Masalah dalam penelitian ini adalah peningkatan plafond kredit setiap triwulan sekali terhitung data semenjak 2011 tetapi tidak diikuti penambahan profitabilitas terdata triwulan periode Maret menuju Juni 2011, Juni 2011 menuju September 2011, Desember 2011 menuju Maret 2012, Maret 2013 menuju Juni 2013, September 2013 menuju Desember 2013. Jenis dan sumber data penelitian ini adalah jenis data sekunder dan sumber data dari laporan keuangan PT Medion Ardhika Bhakti Cabang Medan yang berjumlah 3 tahun dengan penghitungan metode triwulan. Metode analisa data yang digunakan oleh penulis dalam penelitian ini adalah metode analisa kuantitatif dengan rumus regresi sederhana, uji F, uji t. Berdasarkan hasil pembahasan diketahui terdapat pengaruh signifikan plafond kredit terhadap profitabilitas. Hasil uji koefisien determinasi diketahui nilai R2 sebesar 58,5% artinya profitabilitas dijelaskan oleh plafond kredit sebesar 58,5%.
Files:
Tidak ada data !
Collections:
Digital Library UNPAB